Kemensos Perkuat Stok Lumbung Sosial Sumsel, Siaga Bencana dan Atensi

1 week ago 4

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) menyerahkan bantuan logistik buffer stock kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana untuk Provinsi Sumatera Selatan senilai Rp2.048.621.600 dalam kunjungan ke Palembang, Kamis (27/2).

Bantuan yang diserahkan berupa 4 ribu paket makanan siap saji, 76 paket makanan anak, 500 paket lauk pauk siap saji, 100 paket sandang dewasa, 800 paket family kit, 1.000 paket kidsware, 600 lembar tenda gulung, 200 lembar kasur, 3 unit lampu sorot stagger, 1 unit dapur umum lapangan, dan 5 unit perahu karet beserta mesin.

"Hari ini kita menyerahkan bantuan untuk lumbung sosial Sumatera Selatan," kata Gus Ipul di Sentra Budi Perkasa di Palembang, Kamis (27/2).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak hanya menyerahkan buffer stock, Gus Ipul juga menyerahkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) kepada 11 penerima manfaat berupa alat bantu disabilitas dan bantuan kewirausahaan.

Alat bantu disabilitas itu terdiri dari tangan palsu, orthosis kaki palsu kiri-kanan, kursi roda standar, kursi roda cerebral palsy (CP), dan ankle foot orthosis. Sedangkan bantuan Atensi kewirausahaan berupa usaha sembako, jualan warung makanan, usaha laundry, usaha jualan sayur, kerajinan rotan, serta usaha jualan tekwan dan gado-gado.

Selain itu, diserahkan pula bantuan sembako sebanyak 20 paket senilai Rp22.740.000. Total bantuan Atensi yang diberikan senilai Rp100.360.000.

Saat menyerahkan bantuan, Gus Ipul turut menguatkan orang tua dan wali dari para penyandang disabilitas penerima bantuan Atensi.

"Ini adalah para orang tua yang berjuang memberikan asuhan yang baik untuk anak-anak kita penyandang disabilitas. Beliau orang-orang hebat yang sabar, kuat, dan tidak pernah berputus asa," ucap Gus Ipul.

Seorang penerima bantuan Atensi kewirausahaan, Rohada, warga Kabupaten Musi Banyuasin mengaku merintis usaha berjualan tekwan dan gado-gado sejak empat tahun terakhir. Mulanya, Rohada bersama laki-lakinya berjualan di pinggir jalan, menggunakan meja dan lapak ala kadarnya.

Melalui bantuan Atensi Kemensos, Rohada menerima satu set gerobak beserta peralatan dan perlengkapan pendukung usaha.

"Terima kasih, ini sangat membantu usaha saya," kata Rohada.

(rir/rea)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Perlautan | Sumbar | Sekitar Bekasi | |